Saturday, February 11, 2017

Vinales Cerita Beda Tim Suzuki vs Tim Yamaha


Berita Seputar MotoGP - Jagoan baru Movistar Yamaha, Maverick Vinales merasa langsung nyaman bekerja sama dengan kepala kru barunya Ramon Forcada, sebelumnya Forcada sudah bertahun-tahun menjadi kepala kru untuk Jorge Lorenzo.

Tak hanya Forcada, beberapa mantan kru Lorenzo juga ikut bertahan di Movistar Yamaha dan sekarang otomatis menjadi kru Vinales.

"Kerjasama dengan Ramon berjalan lancar, kami sama-sama dari Spanyol, dan karakter kami juga mirip.

Misalnya kami berada dalam kondisi tertekan, maka kami harus tenang. Jadi saya rasa kami bisa bekerjasama dengan baik. Terlebih Ramon sudah banyak pengalaman, jadi saya bisa belajar banyak," terang Vinales.

Vinales juga menjelaskan apa yang menjadi perbedaan Suzuki dan Yamaha, di Yamaha Vinales merasa tim lebih tangkas dalam mengatasi masalah, baik itu masalah besar maupun masalah sepele.

"Cara kerja tidak terlalu berbeda, kami tetap bicara dengan para teknisi, namun suasananya sangat berbeda.

Tim Yamaha sangat tahu apa saja yang mereka lakukan. Misalnya saat saya ingin mengerem lebih lambat di tikungan tertentu, tim Yamaha langsung tahu apa yang saya maksud. tim ini mengesankan!" puji Vinales.


No comments:

Post a Comment