Monday, February 27, 2017

Gelar 2017 Jatah Valentino Rossi, Ini Penjelasannya


Berita Seputar MotoGP- Rider Movistar Yamaha, Valentino Rossi sudah 7 tahun terakhir ini finis tanpa gelar juara dunia, terakhir tahun 2016 kemarin ia kembali kalah oleh rider muda Repsol Honda, Marc Marquez.

Namun jangan salah, tahun ini Rossi yang walaupun semakin menua bakal memberikan penampilan terbaiknya diatas M1 terbaik.

Sepanjang tes pra-musim 2017, lawan-lawan jumbo Rossi seperti Marquez dan Maverick Vinales boleh saja berada di atas angin, tapi jangan senang dulu.

Karena dalam setiap tes dan uji coba, termasuk latihan bebas dan kualifikasi, bukan Rossi namanya jika tampil sebagai yang tercepat.

Rossi yang sejati adalah Rossi yang selalu keteteran di semua sesi before race day. Baru kemudian di saat balapan berlangsung Rossi tampil mengejutkan semua lawan-lawannya dan menghibur penonton dengan selalu start dari barisan belakang.
Baca juga : Bayliss: Valentino Rossi Favorit Juara 2017


Rossi bisa menjadi juara dunia tahun 2017 ini dengan beberapa alasan kuat berikut:

1. Kombinasi Payah Lorenzo - Ducati

 
Lorenzo memang pembalap yang cepat dan Ducati memang motor yang sangat cepat, terutama di lintasan lurus. Namun untuk menggabungkan kedua unsur yang secara teknis masih asing satu sama lain tersebut, setidaknya membutuhkan waktu satu tahun penuh untuk beradaptasi.

Jadi fokus Lorenzo sepanjang musim 2017 ini bakal dikerahkan untuk beradaptasi dengan motor barunya, otomatis secara tak langsung nama Lorenzo sudah tereliminasi dari kandidat juara dunia 2017.

2. Marquez yang Tak Berjodoh dengan RC213V Jeroan Big Bang

 
Sepanjang tes, Marquez yang menjadi ujung tombak Repsol Honda selalu kalah dari Vinales, bahkan Marquez sendiri mengaku masih bingung, apakah akan menggunakan motor konsep big-bang atau malah beralih ke konsep mesin jadul tahun lalu.

Kepanikan pihak Repsol Honda semakin tercium dengan memanfaatkan fasilitas tes pribadi yang secara mendadak diadakan di Sirkuit Jerez pada Sabtu (25/2) kemarin.


3. Vinales Sudah Terbukti Cengeng Saat Head to Head

 

Berkaca dari musim lalu, ketika Vinales dihadapkan dengan duel head to head, Vinales selalu kelabakan, misalnya saat bertarung melawan Dani Pedrosa di seri Barcelona dan saat berduel dengan Rossi di balapan Agaron, Vinales selalu babak belur.

Ditambah kemenangan Vinales di seri Inggris tahun lalu didapat dengan cara ngacir sepanjang balapan di Sirkuit Silverstone tersebut.

Rossi memang kerap kesulitan di setiap sesi tes, hal itu dikarenakan Rossi sendiri yang sibuk mencoba semua part baru yang disediakan oleh Yamaha, Rossi biasanya akan selalu memberikan kejutan saat balapan berlangsung.

Rossi juga sudah berjanji pada penggemarnya, bahwa ia akan pulang dengan gelar tahun ini.


No comments:

Post a Comment