Tuesday, June 6, 2017

Rebut Podium di Italia, Ini Kunci Sukses Danilo Petrucci

https://cdn.sindonews.net/dyn/620/content/2017/06/06/49/1211182/rebut-podium-di-italia-ini-kunci-sukses-danilo-petrucci-ReH.jpg

Berita Seputar MotoGP - Danilo Petrucci tampil gemilang di GP Italia 2017. Pembalap Pramac Ducati tersebut finis ketiga di belakang Andrea Dovizioso dan Maverick Vinales.

Apa yang dilakukannya terbilang mengejutkan sebab Petrucci yang menyandang status non-unggulan start dari posisi kesembilan. Namun saat lomba berlangsung, ia sukses melewati Marc Marquez, Jorge Lorenzo bahkan Valentino Rossi yang sangat difavoritkan di Sirkuit Mugello.

Petrucci bahkan sempat mengunci posisi dua selama beberapa putaran. Namun jelang akhir lomba, ia kembali diusul oleh Vinales dan harus puas finis ketiga dengan catatan waktu 41 menit 34.460 detik.

"Ini hal yang aneh karena sehari sebelumnya (sesi latihan ketiga) saya sempat terjatuh. Namun saya melakukan putaran yang bagus di sesi kualifikasi. Sebelum balapan dimulai, semuanya memang cukup buruk. Namun saya tampil cepat ketika lomba bergulir," ucap Petrucci yang dikutip dari Motorsport.

"Ketika berada di belakang Maverick, Dovizioso dan Valentino Rossi, saya berkata 'baiklah, Anda di posisi empat dan tunggu kesempatan sampai lap terakhir'. Namun tak lama kemudian saya berkata lagi, 'Oke, balapan ini digelar di rumahmu, cobalah!," tuturnya.

"Saya mencoba dengan melewati Valentino. Setelah satu putaran berikutnya, saya berusaha mengejar Maverick. Saya juga ingin mengejar Dovi, tapi itu tidak semudah yang dibayangkan. Ketika Maverick menyusul, saya langsung melihat belakang dan berharap agar Valentino jauh di belakang. Tapi nyatanya tidak. Namun pada akhirnya saya berhasil mempertahankan podium. Ini jelas balapan yang menyenangkan," jelasnya.

Bagi Petrucci, ini jadi podium pertama yang diraihnya di musim 2017. Untuk sementara ia menempati peringkat delapan klasemen dengan kepemilikan 42 poin.


No comments:

Post a Comment