Monday, August 17, 2020

Tabrakan MotoGP Austria, Rossi Selamat Dari Maut

Berita Seputar MotoGP - Balapan Grand Prix akhir pekan ini di Red Bull Ring berlangsung dramatis dan sangat mengerikan, Minggu (16/8).

Mulai dari kelas Moto2 Austria, kecelakaan beruntun terjadi ketika pembalap Italia, Eneas Bastianini mengalami high-side di tikungan 1, membuat tiga rider lainnya juga celakan, Edgar Pons, Hafizh Syahrin dan Andi Gilang.

Kemudian balapan dihentikan dengan Red Flag, dan dimulai ulang dengan 13 lap.

Red Flag juga berkibar di kelas utama, ketika pembalap Satelit Hublot Reale Avintia, Johann Zarco menyalip pembalap Satelit Petronas Yamaha SRT, Franco Morbidelli di Tikungan 2 yang cepat.

Keduanya malah bertabrakan dan dua motor lansung meluncur dengan kecepatan tinggi menuju Tikungan 3, saat itu ada duo Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales dan Valentino Rossi yang sedang berbelok.

Rossi menjadi pembalap terdekat dengan dua motor meluncur di udara tanpa pengendara itu.

Andai ia satu detik saja lebih cepat, maka otomatis akan terkena hantaman keras motor M1 milik Franky.

Beruntung perbedaan tipis itu membuat Rossi selamat dari dua motor sekaligus.

Balapan kemudian dihentikan dan di re-start dengan panjang 20 lap, Rossi gagal mencapai podium. Tapi setidaknya rezeki datang untuk Rossi dalam bentuk lain: ia masih diberikan keselamatan hingga bisa menyentuh garis finis.

Pada akhirnya rider Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizoso keluar sebagai pemenang, sedangkan Rossi berhasil finis kelima.

www.rossifumi-travel.com

No comments:

Post a Comment