Thursday, December 12, 2019

Tentang Pensiun Lorenzo, Marquez: Tidak Mencerminkan Karier Yang Hebat

Tentang Pensiun Lorenzo, Marquez: Tidak Mencerminkan Karier yang Hebat

Berita Seputar MotoGP - Marc Marquez mengomentari keputusan Jorge Lorenzo pensiun dari ajang balap MotoGP. Menurutnya, musim terakhir X-Fuera tidak mencerminkan kariernya yang hebat dan apa artinya bagi dunia balap motor.

Lorenzo memutuskan pensiun lantaran terbebani masalah cedera. Akibatnya, serentetan hasil minor diraih pembalap asal Spanyol di ajang MotoGP musim ini.

"Pada akhirnya, Jorge yang ada dalam pikiran saya dan pikiran setiap orang adalah juara dunia lima kali. Dia pantas mendapatkan ini sebagai tahun pensiunnya, tapi musim ini tidak mencerminkan kariernya yang hebat dan apa artinya bagi dunia balap motor," kata Marquez dikutip dari AS Sport, Senin (9/12/2019).

"Dia sangat menderita. Saya sudah mengatakan bahwa keputusan yang Anda (Jorge) buat memiliki banyak nilai, karena itu merupakan juara sejati. Anda di sini untuk menang, ketika Anda melihat bahwa itu tidak keluar, itu tidak masuk akal. "

Akhirnya, Marquez menghargai kehadiran Lorenzo dalam perayaan Honda setelah GP Valencia. "Dia (Jorge) menunjukkan banyak hal di pihaknya bahwa dia datang untuk merayakan kejuaraan ini bersama tim, saya berharap yang terbaik untuk masa depan," pungkas Marquez.  

No comments:

Post a Comment